Warga Minta Pemkab Atim Perbaiki Jalan Blang Nisam-Alue Ie Mirah

Foto : Tampak kondisi ruas jalan Blang Nisam – Alue Ie Mirah, berkubang dan lumpur tebal,akibatnya rawan kecelakaan, daerah ini wilayah Kecamatan Indra Makmur, Kabupaten Aceh Timur, Sabtu (24/10/2020). (hR/J.Miswar Isa)

Aceh Timur – haba RAKYAT |

Sepanjang jalan Desa Alue Ie Mirah dan Desa Blang Nisam, di Kecamatan Indra Makmur, Aceh Timur, rusak parah.

Hal ini telah diusulkan beberapa kali kepada Pemerintah Kabupaten Aceh Timur, “mengingat kendala yang diresahkan warga serta menghambat perekonomian warga Alue Ie Mirah dan sekitarnya.” ujarnya.

Menurut informasi dari sumber yang layak dipercaya, “jalan tersebut rawan kecelakaan, terutama bagi pengendara roda dua,karena sepanjang jalan banyak jalan berkubang dan berlumpur,” ujarnya.

Demikian disampaikan Aris Munandar (28), salah satu warga sekitar kepada media ini”, Sabtu (24/10).

Menurutnya, kerusakan jalan itu sudah berlangsung lama, tapi sejauh ini belum ada perhatian serius dari Pemerintah Aceh Timur untuk memperbaikinya.

Hal senada juga disampaikan Khairul (‬27) salah satu pengguna Sepmor di lintas ini, ‬mengaku harus hati-hati saat melintasi kawasan jalan yang rusak parah tersebut.

Khairul yang mewakili pengendara Sepmor lainnya, berharap, “jalan yang rusak ini segera diperbaiki, sebelum menelan korban jiwa,” tuturnya.

Keresan warga diwilayah sudah menjadi luar biasa, “karena dilintasan tersebut, saat musim hujan  berlumpur, bila kemarau berdebu, karena itu kami mohon agar Pemkab Aceh Timur segera perbaiki jalan tersebut,” harap Khairul.

Gerakan Pemuda Indra Makmu (GPIM), mengatakan salah satu penyebab ruas jalan cepat rusak akibat dilewati truk bermuatan TBS sawit milik perusahaan BUMN, dan swasta yang melebihi daya tahan jalan.

Karena itu, “selain jalan diperbaiki, Putra mewakili masyarakat, mengharapkan Dinas perhubungan juga mensosialisasikan jumlah muatan truk yang melewati jalan antar Kecamatan dalam Kabupaten”.

Selain itu, pihaknya juga berharap, truk pengangkut TBS sawit yang melintasi jalan agar memasang jaring pengaman buah agar tidak mencelakai para pengendara lainnya. (Jim/hR)