Raker dan Pelantikan Pengurus DPW-PA Aceh Tengah, Mualem Sebut Calon Wagub Mungkin dari Wilayah Tengah

Ketua Umum Partai Aceh H. Muzakir Manaf serahkan Bendera Partai Aceh kepada Ketua DPW PA Aceh Tengah Rahmuddinsyah,S.Sos di gedung GOS Takengon saat acara Raker di Kabupaten Aceh Tengah. (Esp)

Aceh Tengah, haba RAKYAT |

Rapat Kerja (Raker) Dewan Pimpinan Aceh Partai Aceh Tahun 2021 berlangsung di wilayah tengah Provinsi Aceh, tepatnya di kota Takengon Minggu 28 Maret 2021.

Kegiatan Raker ini dijadwalkan selama tiga hari sejak tanggal 27 hingga 29 Maret, bersamaan dengan dilakukanya pelantikan tehadap pengurus (DPW-Partai Aceh) Kabupaten Aceh Tengah periode 2021 – 2025.

Selain kegiatan Raker dan pelantikan DPW Partai Aceh, Ketua Panitia acara Yahdi Hasan dalam laporanya menjelaskan, rangkaian kegiatan lainya juga diisi dengan Pengukuhan Putroe Aceh, serta Kelompok/Organisasi binaan Partai Aceh di wilayah Aceh Tengah.

Untuk pembacaan surat keputusan DPA Partai Aceh Nomor : 155/KTPS -DPA/l/2021, tertanggal 29 Januari 2021, dibacakan oleh Sekjend PA H. Kamaruddin Abubakar yang sering disapa Aburazak.

Pembacaan Surat Keputusan Putroe Aceh dibacakan oleh Sekretaris Hj. Ummi Kalsum,S.Pd dan pembacaan Surat Keputusan DPW-Partai Aceh Kabupaten Aceh Tengah dibacakan oleh Sekretaris Ir. Said Muslim.

Selanjutnya acara dilanjutkan dengan Pelantikan dan Pengukuhan serta Pengambilan Sumpah, kepada pengurus partai di kabupaten setempat oleh Ketua Umum Partai Aceh H. Muzakir Manaf dan dilanjutkan penyerahan Bendera Partai Aceh, berikut SK Kepengurusan kepada pengurus DPW Partai Aceh Kabupaten Aceh Tengah yang telah dilantik.

Dalam sambutan Ketua Umum Partai Aceh, H. Muzakir Manaf atau akrab disapa Mualem, dihadapan Bupati dan Walikota hadir di forum itu, Mualem menjanjikan lebih perhatikan pembangunan di wilayah Aceh Tengah.

“Untuk pembangunan Aceh Tengah kedepan semakin ditingkatkan, sehingga segala yang diharapkan tercapai. Insya Allah di 2024 semaksimal mungkin kita mengisi di DPRK,” kata Mualem yang diaminkan hadirin.

Mualem pun saat itu membuka peluang politik kepada Bupati Aceh Tengah Drs. Shabela Abubakar, dengan sambutan terbuka bila ingin bergabung.

“Jadi sekarang sudah merah dimana mana, kalau bapak Bupati mau beralih kepada yang merah, siap kami terima dengan pintu terbuka 24 jam.” Ungkapan Mualem itu pun disambut sorai undangan yang setuju dengan pernyataanya.

Dikesempatan itu ia juga amanatkan kepada seluruh pengurus, agar dapat bersinergi untuk mengembangkan partai, serta membangun daerah. Mualem yakin pengurus Partai Aceh wilayah Aceh Tengah, dibawah kepemimpinan Rahmudinsyah,S.Sos dapat bekerjasama.

“Dibawah kepemimpinan saudara Rahmuddin, Insya Allah dengan kita bekerjasama semua dapat tertampung dan terwujud. Ini yang kita doakan dan harapkan kepada saudara saudara yang telah kita lantik tadi,” ungkap Mualem.

Usai acara Mualem dalam keterangan persnya jawab pertanyaan wartawan, terkait pencalonan dirinya sebagai Gubernur Aceh periode selanjutnya, Insya Allah calon Wagub dari Partai Aceh disebut Mualem kemungkinan bisa saja berasal dari wilayah tengah.

Hadir di acara tersebut seluruh pengurus Partai PA se Aceh, dihadiri pula Walinaggroe Teungku Malik Mahmud Al Ahyar dan segenap unsur Forkopimda Aceh Tengah dan Pimpinan Parpol, serta tokoh masyarakat dan mantan Bupati Aceh Tengah Ir. Nasaruddin,MM.

Yang mulia Walinanggroe Teungku Malik Mahmud didampingi H. Muzakir Manaf, H. Kamruddin Abubakar, Tgk. H. Zulkarnain dan Ketua PA Aceh Tengah Rahmuddinsyah, dikesempatan itu memberikan santunan kepada anak yatim, serta Piagam Penghargaan kepada syuhada dan tokoh pejuang wilayah tengah. (R-WIN)